20 October 2012

Movie Review: Your Sister's Sister (2011)


Jika kau cinta, katakan cinta. Terlalu jauh bermain dengan perasaan, saling menunggu satu sama lain, jelas akan menciptakan sebuah ruang bagi pihak lain untuk masuk kedalam kisah yang sedang dibangun. Jack (Mark Duplass), tampak sangat berat untuk mencoba lepas dari bayang-bayang adik laki-lakinya yang meninggal setahun lalu. Atas saran sahabatnya Iris (Emily Blunt), Jack pergi kesebuah pondok ditengah hutan, milik keluarga Iris, sendiri. Ternyata tanpa mereka ketahui seseorang telah datang terlebih dahulu, yang menciptakan sebuah masalah emosi yang kompleks.

Hannah (Rosemarie DeWitt), seorang lesbian, vegan, kakak perempuan dari Iris, telah datang terlebih dahulu ke pondok tersebut. Hannah baru saja putus dari pacarnya, karena perbedaan prinsip dalam hal memiliki bayi. Ya, mereka berdua bertemu, dengan kondisi yang serupa, dan akhirnya “tidur” bersama (terlalu awal, tidak perlu spoiler). Ternyata Hannah tidak tahu perasaan Iris kepada Jack. Dan ketika Iris datang, mereka menjadi panik, meskipun Hannah telah berhasil menjalankan misi utamanya.


Apa yang diberikan oleh Lynn Shelton tampaknya sangat bertolak belakang dengan budget yang ia miliki. Your Sister's Sister adalah sebuah drama komedi yang sangat menarik. Film ini berhasil membuat saya lupa waktu karena cerita yang ia tawarkan sangat menarik, semua seolah mengalir dengan sangat halus. Dengan durasi 90 menit, anda akan melihat tiga orang dewasa yang terjebak dalam kurungan perasaan di sebuah pondok ditepi danau.

Ketiga karakter berhasil menjadikan kondisi yang mereka alami seolah tampak nyata. Sejak awal rasa depresi yang Jack alami berhasil di visualisasikan dengan baik. Begitu pula dengan Hannah. Pemanfaatan momen yang terasa tepat ketika Iris hadir, dan kepanikan tercipta, itu juga dapat saya lihat dan rasakan dengan mudah. Ya, semua memang terasa real. Dibantu dengan fakta sebenarnya yang masih ditutup rapat di satu jam durasi, anda akan merasa ikut cemas sembari penasaran apa yang akan terjadi selanjutnya.

Duplass, Blunt, dan DeWitt berhasil menunjukkan bahwa sukses tidaknya suatu film untuk menghibur penonton tidak ditentukan lewat seberapa besar budget yang ia miliki. Performa yang sangat berkualitas, chemistry yang terbangun dengan rapi. Romantisme dari sebuah cinta berhasil mereka bangun dalam sebuah bentuk yang sederhana, lucu, lembut, dan natural. Ya, jelas akan sangat menarik ketika sebuah konflik cinta harus melibatkan sahabat tercintanya, dan juga keluarga.


Overall, Your Sister's Sister adalah film yang menyenangkan. Tidak megah, namun sejak awal telah menciptakan sebuah standar bagi cerita yang ia miliki, dan hebatnya berhasil terjaga dengan baik hingga akhir. Lynn Shelton seolah tampak meyakinkan lewat karyanya ini, membuat sebuah batasan tanpa berekperimen terlalu jauh dari segi cerita, dan dengan memanfaatkan ruang lingkup sempit mampu menawarkan cerita yang jauh lebih besar dari kapasitas awal yang ia miliki. Dibantu dengan ketiga cast yang bermain sangat baik, Your Sister's Sister berhasil menyampaikan semua misi mereka.

Score: 7,5/10

0 komentar :

Post a Comment